Manakarra Fair 2022 Resmi Dibuka Menparekraf Sandiaga Uno
Menparekraf Sandiaga Uno saat membuka Manakarra Fair 2022, Kamis 14 Juli 2022 (Foto/Aswad Atjo)
2022-07-14 | Dikunjungi: 932 Kali
MAMUJU (malaqbi.com) Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno secara resmi mebuka Manakarra Fair, pada Kamis 14 Juli 2022 malam yang berpusat di Anjungan Pantai Manakarra Mamuju, Jl Yos Sudarso.
Sesaat sebelum membuka Manakarra Fair, Sandiaga Uno menyampaikan bahwa ini adalah momen kebangkitan. Dimana beberapa tahun terakhir ini Indonesia dilanda pandemi covid-19. Sehingga salah satu yang paling berdampak adalah sektor ekonomi. Belum lagi gempa bumi yang mengakibatkan sejumlah infrastuktur bangunan rusak.
"Memang pandemi ini berat sekali terutama masalah ekonomi apalagi ditambah gempa bumi. Dan alhamdulilah hari ini kita mulai melihat semangat tatanan ekonomi baru mulai kita ciptakan,"ujar Sandi
Diungkapkan, Manakarra Fair 2022 telah berhasil masuk kedalam seratus besar Kharisma Event Nusantara 2022. Untuk masuk kedalam event itu kata Sandi tentu tidak mudah. Beberapa kurator-kurator dari luar negeri ikut menilai bagaimana Manakarra Fair ini berhasil menembus seratus besar Kharisma Event Nusantara.
"Dengan peningkatan kuwalitas sampai kepada UMKM, produk kreatif lokal. Saya pake baju sekomandi ini saya yakin baju ini juga bisa ditampilkan di newyork di paris dan juga diseluruh wilayah dunia,"ucap Sandi
Lebih lanjut Sandi menyampaikan jika selama ini Sulbar memiliki sektor pertanian, perikanan dan kehutanan, hari ini Sulbar diklaim memiliki sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
"Siap semua?, mulai dari wisata sejarah wisata budaya, wisata bahari dan wisata fotografi. Tadi pak Gubernur bercerita bahwa akan ada wisata yang memperkuat IKN melaui Sandeq festival sampai ke IKN selama 10 hari. Insya Allah kita suport,"ujar Sandi
Diakatakan Sandi, dengan memiliki dua mitra di Komisi 10 DPR RI, Kemenparekraf rasanya harus betul-batul memberikan perhatian lebih kepada Provinsi Sulbar dan Mamuju yang sebagai ibu kota provinsi.
"Ini PR kita bersama. Dan saya berjanji dengan ibu Ratih dan pak Arwan nanti lintas kementrian lembaga kita akan benahi satu persatu dengan potensi SDM yang kita miliki, kreatifitas dan inovasinya melalui kolaborasi. Oleh karena itu ketiga pilar Inovasi, Adaptasi dan Kolaborasi diacampur dengan tiga G, semangat Gercep (gerak cepat) Geber (gerak bersama) dan Gas Pol, Insya Allah Manakarra Fair 2022 akan menjadi momentum kita untuk bangkit kedepan,"demikian kata Sandi (Nas)