KALLA Dorong Pengembangan UMKM Dalam Gernas BBI Sulbar
Direktur Kemitraan dan Penyelarasan Dunia Usaha dan Dunia Industri Kemdikbudristek, Saryadi bersama Branch Manager Kalla Toyota Mamuju, Ariyanto Arifin dan Fasilitator UMKM Yayasan Hadji Kalla (YHK), Rezky Andayani, di Mamuju, Sabtu 30 Juli 2022
2022-07-30 | Dikunjungi: 845 Kali
MAMUJU (malaqbi.com) KALLA turut berkontribusi dalam pelaksanaan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) di Mamuju, Sulawesi Barat, selama 29-30 Juli 2022. Keberlanjutan dari program ini pun akan terus didukung untuk membantu pengembangan UMKM.
Branch Manager Kalla Toyota Mamuju, Ariyanto Arifin, mengatakan, salah satu bentuk dukungan KALLA dalam kegiatan ini ialah memberikan fasilitator yang dapat membantu para pelaku UMKM pada workshop Gernas BBI Sulbar. Hal ini dinilai sangat penting untuk meningkatkan kapasitas para peserta yang jumlahnya mencapai ratusan orang, baik secara online maupun offline.
"Selama ini KALLA memang memiliki berbagai program yang membantu pengembangan UMKM. Oleh karena itu, kami berharap mereka bisa memanfaatkan momen Gernas BBI ini dengan sebaik mungkin untuk meningkatkan kualitas produknya. Sehingga, kita bisa bekerjasama dengan mengajak pelaku UMKM di Sulawesi Barat untuk ikut berpartisipasi pada event-event yang digelar KALLA nantinya," ungkap Ariyanto dihadapan sejumlah media, Sabtu 30 Juli 2022 di Mamuju
Tak hanya itu, kaya Arianto, KALLA menindaklanjuti program dengan merencanakan workshop lanjutan yang bakal digelar pada Agustus 2022 nanti. Materi dan praktik yang akan mendorong para pelaku UMKM dalam memaksimalkan berbagai channel digital untuk mempromosikan produknya.
Sementara itu Direktur Kemitraan dan Penyelarasan Dunia Usaha dan Dunia Industri Kemdikbudristek, Saryadi mengatakan pihaknya ingin memberdayakan UMKM yang ada dan sekaligus mendorong terbentuknya UMKM-UMKM baru melalui berbagai intervensi dukungan yang dilakukan secara bersama sama antara pemerintah dan sektor swasta
"Salah satunya adalah Kalla Grup sebagai top brand yang harapannya bisa seiring sejalan memberikan dukungan kepada UMKM,"kata Suryadi
Fasilitator UMKM Yayasan Hadji Kalla (YHK), Rezky Andayani, mengatakan, pengembangan UMKM mesti didukung dengan pengemasan produk yang kreatif. Namun, mereka juga mesti memperhatikan sisi lingkungan.
"Yayasan Hadji Kalla konsisten mendukung pengembangan UMKM khususnya dalam mengampanyekan bagaimana mengemas produk yang kreatif dan ramah lingkungan. Hal ini sangat menjadi perhatian kami melihat limbah plastik yang semakin meningkat dan menjadi penyumbang terbesar jumlah sampah nasional," kata Rezky.
Selain itu, YHK juga mendorong pelaku UMKM untuk menciptakan eco-product yang berbahan dasar limbah alam. Sudah banyak contoh yang bisa ditemui, mulai dari gelas yang terbuat dari bambu dan batok kelapa hingga wadah pengganti kantong plastik yang terbuat dari daun lontar.
Untuk mengetahui informasi terbaru mengenai Kalla Group, masyarakat dapat berkunjung ke Instagram @KallaGroup, Facebook Fanpage di Kalla Group, Twitter di @KallaGroup_ID, dan Youtube Channel di Kalla Group. Atau dapat menghubungi hotline Kalla Care di nomor Whatsapp 0811 4414 030 dan nomor 0411 300 0103. (Rls/*)