Festival Saeyyang Pattuqduq Bisa Jadi Even Internasional
Salah satu aksi Saeyyang di acara Festival Saeyyang Pattuqduq. Foto: Nas
Nasrullah | Pemimpin Redaksi
2015-03-15 | Dikunjungi: 4255 Kali
Tinambung (malaqbi.com) - Festival Saeyyang Pattuqduq yang di gelari di Kecamatan Tinambung Kabupaten Polewali Mandar menyihir para pengunjung, tidak hanya msyarakat setempat, namun para wisatawan yang hadir dari luar Sulbar dan wisatawan asing juga.
Wakil Bupati Polewali Mandar Natsir Rahmat optimis untuk menggelar even serupa pada tahun berikutnya dengan skla ayang lebih besar dari tahun ini. Hal ini disampaikan saat membuka acar Festival Saeyyang Pattuqduq.
"Kita berharap agar even berikutnya lebih dari hari ini, jika perlu kita usahakan untuk menambah anggaran pada Dinas Kebudayaa dan Pariwisata Polman," kata Natsir.
Lebih lanjut ia mengatakan, Saeyyang Pattuqduq adalah busaya orang Mandar dan tidak ditemukan di tempat lain.
"Saeyyang Pattuqduq bisa berjaya di kancah Internasional, kenapa tidak. Even ini bisa menjadi even internasional," katnya dengan optimis.
Degan kegiatan ini, kita berharap kemajuan pada Pariwisata di Kabupaten Polewali Mandar sehingga para wisatawan memiliki agenda untuk datang ke Polman termasuk untuk wisatawan asing. (Nas.mc/ed:DH)