ABM Bertemu Bupati Panajam Paser Utara Bahas Pariwisata Kepulauan

Foto: Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar saat menggelar pertemuan di ruang kerjanya, Selasa 2 Juni 2020, dengan Bupati Panajam Paser Utara

Malaqbi.com | Redaksi

2020-06-02 | Dikunjungi: 2013 Kali
MAMUJU (malaqbi.com) Bupati Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Abd. Gafur Mas ud menggelar pertemuan dengan Gubernur Provinsi Sulbar, Ali Baal Masdar di ruang kerjanya, Selasa, 2 Juni 2020. 

Dalam pertemuan tersebut membahas tentang pembangunan pariwisata kepulauan yang ada di Sulbar.

"Kebetulan saya sebagai Ketua Asosiasi Kepulauan dan pesisir seluruh Indonesia, saya melihat sumber daya alam dan pariwisata di pesisir kelautan Sulbar sangat cantik. Seperti pulau Karampuang, kemudoan pulau -pulau yang jauh seperti Sabakatang, Saboyang. Ada 12 pulau, kalau ini diangkat dan dikembangkan untuk pariwisata di Indonesia, khususunya Indonesia Timur dan Indonesia tengah , akan menghasilkan pendapatan asli daerah yang cukup besar,"kata Abdul Gafur yang juga merupakan salah satu putra Mandar itu

Orang nomor satu di Pejanem Paser Utara juga mengatakan, sesuai program dari Menko Kemaritiman, menjadikan satu nelayan berdaulat, dan juga dari Kementrian Kelautan bahwa pariwisata kelautan akan ditingkatkan .

"Itulah salah satu tujuan saya menemui ayahanda Gubernur Sulbar, bagaimana Sulbar ditingkatkan dan dikembangkan bersama-sama sehingga dikenal di tingkat dunia. Jadi bukan hanya Indonesia, tapi juga di dunia, apalagi saya juga orang disini jadi tentu saja saya ingin memajukan daerah saya,"sebut Gafur.

Merespon kunjungan Bupati Penajem Paser Utara,  Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar mengaku menyambut baik tujuan utama kunjungan Bupati Penajam Paser Utara, untuk pengembangan pariwisata dan kelautan Sulawesi Barat.

"Insyaallah kita akan kembangkan bersama-sama para investor. Kita ingin buat segitiga daerah ini yaitu Kaltim, Sulbar dan Sulteng maju dan berkembang,"tandasnya. (*)


- Pilkada Sulbar
2017-02-04
Orasi Politik Syahrir Hamdani
2017-02-01
Pemanfaatan Teknologi, Cara SDK-Kalma Perbaiki Tatanan Birokrasi
2017-02-01
Hasil Pertemuan Aras Tammauni Dengan Megawati
- Berita Lainnya
2025-03-13
Buka Puasa Bersama di Rujab Sapota Bagikan Ribuan Paket Sembako
2025-03-12
Berburu Pahala Ramadhan, Polda Sulbar Ajak Anak Yatim Buka Puasa Bersama
2025-03-11
Bapemperda DPRD Sulbar Gepar Rapat Bahas Ranperda Penyelenggaraan Jasa Konstruksi
2025-03-12
Safari Ramadhan, Polda Sulbar Berikan Sentuhan Dakwah di Masjid Sitti Aisyah Kalukku
2025-03-11
Momen Seru Anak-anak Berburu Tanda Tangan Wakil Gubernur Sulbar Usai Shalat Tarawih
2025-03-11
Patroli Rutin Ditsamapta Polda Sulbar, Menjaga Kondusivitas Ramadhan dari Gangguan Balap Liar
2025-03-10
Kapolresta Mamuju Tinjau Pembangunan Rumah Imam Masjid di Timbu
2025-03-10
Bintara Polri Lintas Angkatan Sulbar Bagikan Sembako Berkah Ramadhan untuk Warga Mamuju
2025-03-10
Amankan Pengedar Narkoba, Ditresnarkoba Polda Sulbar Sita 14 Saset Sabu Siap Edar
2025-03-10
Ditsampta Polda Sulbar Intensifkan Patroli dan Razia Knalpot Brong Selama Ramadhan
2025-03-09
Polisi Sita 9 Unit Sepeda Motor Pelaku Balap Liar di Pasar Baru Mamuju
2025-03-09
Jaga Suasana Ramadhan yang Berkah, Ditbinmas Polda Sulbar Maksimalkan Himbauan Kamtibmas
2025-03-09
Tiga Pemuda Asal Donggala Sulteng Ditangkap Ditresnarkoba Polda Sulbar, Satu DPO
2025-03-08
Polda Sulbar Gelar Pengambilan Sumpah dan Penandatanganan Fakta Integritas
2025-03-07
Amran HB Yakini, Proyek Hirilisasi Pemerintah Akan Berkontribusi Positif