Portfolio Theme
Hadiah Gratis

Dapatkan hadiah gratis, dan diskon super hemat disini.

Masram Sebut, Sutinah Menjalankan Pemerintahan, Bisa Dikatakan Seorang Diri

Malaqbi.com | Redaksi

2024-10-19 | Dibaca: 50
MAMUJU (malaqbi.com) Kampanye terbatas calon Bupati Mamuju, Tina-Yuki di Lingkungan Simboro Pantai, dihadiri tiga anggota DPRD Mamuju yang merupakan partai koalisi Mamuju Keren Jilid II, yakni Permadi dari Fraksi PKS, Hairil Musakkir dari Fraksi NasDem dan Erna dari Fraksin PAN. 
Ketua Koordinator Kecamtan Simboro, Tina-Yuki, Masram Jaya mengatakan, Sutinah dalam menjalankan awal pemerintahannya dijalankan secara sendiri tanpa didampingi wakil nya. Demikian yang diucapkan Masram dalam mengawali pidatonya. 
"Saya tahu betul karena saya bersama-sama beliau di DPRD, bagaimana beliau, bagaimana berkomunikasi dengan teman-teman,"kata Masram, Sabtu 19 Oktober 2024 
Selain itu Masram juga membeberkan tentang sosok Sutinah Suhardi yang lahir dari orang tak biasa-biasa saja. Sehingga dari segi bibit dan bobot tak perluh diragukan lagi. Ungkapan Masram itu sontak mendapat tepuk tangan dari masyarakat yang hadir, bahkan ada yang melontarkan kata "Oppo ki". 
Masram menambahkan, koalisi Mamuju Keren jilid II ini, dari tiga puluh anggota DPRD yang ada di Kabupaten Mamuju, 24 anggota DPRD memilih bergabung ke koalisi Mamuju Keren Jilid II. 
"Dari segi partai kita punya partai 13. Delapan partai yang ada di DPRD cuman 2 di kubuh seblah. Kita 8 berbanding 2. Total partai kita ada 13. Karena 8 partai koalisi dan 5 partai non koalisi, kita punya relawan tak terhitung jumlahnya."ucap Masram (nas)
Copyright @2011-2019 malaqbicom, All Rights Reserved :: Redaksi | Pedoman Media Siber | Iklan | Disclaimer